Sabtu, 17 November 2007

Artis dan Pekerja Seni Rawan Narkoba

[Muhammadiyah] - Kasus tertangkapya Roy Marten, artis senior Indonesia, menambah daftar hitam artis Indonesia yang tertangkap menggunkan Narkoba. Fenomena banyaknya artis yang tertangkap menggunakan narkoba ini mendapat tanggapan dari Imam Chaerul Umam, ketua Lembaga Seni dan Budaya PP Muhammadiyah. Menurutnya hal ini terjadi disebabkan oleh padatnya jadwal para artis sehingga menyebabkan mereka lupa waktu.

Ketua Lembaga seni dan Budaya PP muhammadiyah ini juga mengatakan bahwa jadwal syuting yang padat menyebabkan para artis kelelahan dan cepat tergoda oleh tawaran menggunakan narkotika untuk meghilangkan lelah. Ia juga menambahkan bahwa hal itu juga disebabkan oleh tidak dekatnya para artis pengguna narkoba pada agama. ” bukan hanya artis tapi juga ada kemungkinan pekerja seni yang jauh dari agama juga banyak yang tergoda narkoba.” ujarya saat di hubungi redaksi muhammadiyah.or.id, Jum’at siang (16/11//2007) melalui sambungan telpon.

Menanggapai kasus narkoba yang menimpa Roy Marten, Imam yang juga sutradara beberapa Film di layar kaca ini menandaskan bahwa artis yang menggunakan narkoba harus segera bertobat walaupun orang yang sudah terkena narkoba jarang yang bisa sembuh total. ”beberapa penelitian mengatakan bahwa yang bisa sembuh dan sadar setelah menggunakan narkoba sekitar 5 %” ujarnya lirih.

Tidak ada komentar: